Selasa, 09 Juli 2013

Pola Makan Sehat di Bulan Puasa

Di bulan penuh berkah ini muslim husada menulis postingan tentang info sehat pola makan di bulan ramadhan. Inilah sedikit tips dan cara terkait pola makan di bulan suci ramadhan :

  1. Makanlah secara teratur dengan menu seimbang, yaitu karbohidrat 50-60%,protein 10-20%,lemak 20-25%,cukup sayur dan buah (@2-6 jenis) sebagai sumber vitamin, mineral, dan serat.
  2. Pembagian makan: 50% sejak berbuka hingga sebelum tawarih,40% waktu sahur.
  3. Berbukalah dengan makanan yang manis(seperti kolak atau kurma) dan minuman hangat.Jangan langsung minum air dingin/es,perut bisa kembung dan produksi asam lambung tinggi.Makanan lengkap/berat sebaiknya dikonsumsi setelah shalat magrib atau setelah tarawih.
  4. Menu sahur dianjurkan berprotein tinggi agat meninggalkan lambung lebih lama sehingga tidak cepat lapar.
  5. Minumlah 6-7 gelas sehari (4-5 gelas dari berbuka sampai sebelum tidur dan 2 gelas waktu sahur). Air dapat mengoptimalkan proses detoksifikasi selama puasa.yang dapat meningkatkan pH air menjadi basa/alkali (7,5-8,5).
    Suplemen multivitamin dan mineral atau makanan/minuman tambahan padat gizi disarankan dikonsumsi pada waktu sahur untuk meningkatkan stamina seperti suplemen yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh,vitalitas,dan energi.
    Olahraga ringan (seperti jalan kaki,naik sepeda) 1 jam menjelang berbuka selama 1/2 jam agar aliran darah tetap lancar dan kebugaran terjaga.

Demikian tips-tips makan sehat di bulan ramadhan. Semoga bermanfaat.
Baca juga : cara sehat ala Rasulullah SAW.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar